Kamis, 25 Juli 2019

Profil Desa Gunung Batu


Letak Geografis
            Desa Gunung Batu merupakan desa yang berada didataran tinggi di wilayah Kecamatan Binuang. Letak geografis  Desa Gunung Batu meliputi:
1.      Sebelah utara berabatasan dengan Kelurahan A. Yani Pura.
2.      Sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Banjar.
3.      Sebelah barat berbatasan dengan Desa Tungkap.
4.      Sebelah timur berbatasan dengan Desa Matang Batas.
Secara geografis Desa Gunung Batu terletak di wilayah Kecamatan Binuang, Kabupaten Tapin, Provinsi Kalimantan Selatan. Berjarak 88 km dari ibukota yaitu Banjarmasin.
Keadaan Alam Sekitar dan Potensi Fisik
Desa Gunung Batu  ini terdiri dari 7 RT dan 2 RW yaitu meliputi RT 01, 02, 03, termasuk kedalam  wilayah RW 01, sedangkan RT 04, RT 05, RT 06 dan RT 07 termasuk kedalam wilayah RW 02. Wilayah desa Gunung Batu  terdiri dari wilayah lahan  sawah seluas 13 Ha, wilayah lahan perkebunan seluas 65 Ha, wilayah waduk/danau/situ seluas 0,5 Ha, dan masih ada beberapa wilayah Desa Gunung Batu yang belum diketahui luas wilayahnya seperti lahan lading, lahan peternakan dan juga hutan.
Berdasarkan data padabulan Mei, 2018 Desa Gunung Batu memiliki jumlah penduduk sebanyak 1377 Jiwa, dengan jumlah penduduk laki-laki sebanyak 707 jiwa dan jumlah penduduk perempuan sebanyak 670 jiwa yang terbagi kedalam 358 KK. Mayoritasdari pekerjaan masyarakat Desa Gunung Batu adalah petani, buruh tani, peternak, jasa dan wiraswata/pedagang.
Tingkat Pendidikan
Tingkat pendidikan di Desa Gunung Batu termasuk dalam cukup rendah kebanyakan masyarakat hanya tamatan SD, SMP dan SMA. Data tingkatan pendidikan di desa Gambah Dalam Barat dapat dilihat pada tabel dibawah ini:
Tabel Data Tingkatan Pendidikan
No
Tingkat Pendidikan
Jumlah
1
Sekolah Dasar/Sederajat
170 orang
2
SMP/Sederajat
85 orang
3
SMA/Sederajat
37 orang
4
Akademi/D1-D3
3orang
5
S1
1 orang
6
Tidak Lulus
211 0rang
Jumlah
507 orang
Sumber data: Profil Desa Gunung Batu.

Sumber Daya Pembangunan
Data potensi sumber daya pembangunan dapat dilihat pada tabel dibawah ini:
Tabel Sumber Daya Pembangunan
No
Jenis Prasarana dan Sarana Desa
Jumlah
1
Kantor  Desa
1 Buah
2
Puskesmas Pembantu
1 Buah
3
Gedung Sekolah TK
1 Buah
4
Gedung Sekolah SD
1 Buah
5
Kantor PKK
1 Buah
6
Mesjid
4 Buah
7
Musholla
2 Buah
Jumlah
11 Buah
Sumber data: Profil Desa Gunung Batu.
            Dari data pada tabel diatas dapat disimpulkan bahwa:
1.      Gedung SLTP dan SLTA tidak diperlukan di Desa Gunung Batu  karena siswa meneruskan sekolah SLTP/SLTP yang ada di kecamatan atau jaraknya tidak terlalu jauh dan sarana transportasi mudah di dapat.
2.      Tidak adanya Pasar desa  sehingga untuk memenuhi keperluan sehari-hari masyarakat biasanya pergi ke pasar yang ada di kecamatan Binuang karena cukup dekat dan terdapat beberapa kios yang cukup besar yang ada di desa sehingga untuk keperluan sehari-hari mudah di dapat.
Kondisi Pemerintahan Dan Kelembagaan (Aparatur Desa)
Pemerintahan Desa Gunung Batu berjalan lancar karena susunan perangkat desa yang sudah terorganisir dengan baik. Kerja sama antar ketua RT dan perangkat desa lainnya juga sudah cukup baik.. Berikut ini merupakan daftar nama aparatur desa dan organisasi yang aktif di wilayah Desa Gunung Batu :
1.        Kepala Desa            : Agus Ahmadi
2.        Sekretaris Desa        : Hayat
3.        Kepala Dusun :Muhtarum
4.        Kasi Pemerintahan  : Zakaria
5.        Kasi Pelayanan : Abdul Wahab
6.        Kaur Keuangan : Ahmad Rahmadi
7.        Kaur Administrasi : Yuhyil Husna
8.        Kaur Umum dan TU :Ngatimin
9.        Ketua BPD             : Imam
10.    Ketua Kelompok Kerja Kampung KB : Sumardi
11.    Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat :Bunadi
12.    Ketua TP. PKK :Sulastri
13.    Ketua RT 001 : Nasrul
14.    Ketua RT 002 : M. Jam’i
15.    Ketua RT 003 : Abdussamad
16.    Ketua RT 004 : Suparlan
17.    Ketua RT 005 : Wasikan
18.    Ketua RT 006 : Matheri
19.    Ketua RT 007 :Jaf’ar Muhammad
20.    Ketua RW 001 : Sulima
21.    Ketua RW 002 : Holili
Mata Pencaharian
Data mata pencaharian penduduk Desa Gunung Batu dapat dilihat pada table berikut:
Tabel Mata Pencaharian Penduduk Desa Gunung Batu
Nomor
Jenis Pekerjaan
Jumlah
1
Swasta
33 Orang
2
Petani
388 Orang
3
Buruh Tani
67 Orang
4
Peternak
11 Orang
5
Jasa
19 Orang
6
Pensiunan
1 Orang
7
Wiraswasta/Pedagang
3 Orang
Sumber data: Profil Desa Gunung Batu.

Kamis, 23 Juni 2016

Tips (Google Drive)

PATI (Pelatihan Aplikasi dan Teknologi) mengajarkan bagaimana cara menggunakan berbagai macam teknologi komputer. Dalam sebuah materi dijelaskan tentang Google Drive. Google Drive adalah layanan Google yang dipakai untuk menyimpan file secara online.

Penggunaan Google Drive sangatlah mudah tidak perlu menginstall. Google Drive berkapasitas penyimpanan 15GB sehingga tidak kalah hebat dengan flash disk offline.

Di dalam Google Drive juga terdapat opsi untuk mengedit yang mirip seperti microsoft word,power point, serta excel. Kita bisa mengedit secara bersamaan dengan teman kita walaupun terpisah jarak yang jauh.

Penggunaan Google Drive sangatlah menguntungkan. Kita tidak perlu membeli flash disk dengan harga yang mahal untuk menyimpan file. Cukup upload file ke Google Drive maka file akan tersimpan dan bisa diakses kapan saja di mana saja tanpa khawatir file hilang ataupun tertinggal.


Book Store UMM

Book Store UMM terletak di sebelah UMM Inn. Menyediakan berbagai perlatan tulis dan juga buku-buku. Berlokasi di Jalan Raya Tlogomas No. 50 Lowokwaru, Malang. Bookstore UMM diresmikan tanggal 21 Agustus 2005.


UMM INN

UMM Inn adalah hotel yang diklaim sebagai hotel pendidikan pertama di Malang. Berlokasi di Jl. Raya Sengkaling no. 1 Dau, sekitar 3 mil dari pusat Kota Malang dan juga dekat dengan Kota Wisata Batu. Memiliki total kamar sekirar 48 kamar. UMM Inn menawarkan berbagai macam fasilitas layaknya hotel-hotel kebanyakan. Terdapat beberapa tipe kamar antara lain : Standart, Superior, Deluxe, Junior Suite, Suite dan Extra Bed. Untuk tarif perkamarnya dimulai dari harga Rp.140.000 untuk tipe kamar Extra Bed sampai dengan Rp.700.000 untuk tipe kamar Suite. Selain untuk penginapan UMM Inn juga bisa dipakai sebagai tempat pertemuan berbagai acara.


RS. UMM dan Masjid KH M. Bedjo Darmoleksono

Rumah Sakit UMM

Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Malang merupakan fasilitas yang disediakan untuk semua kalangan masyarakat. Lokasi strategis di sebelah timur terminal Landungsari. Diresmikan tanggal 17 Juni 2014 oleh Ibu Hj. Megawati Soekarno Putri. diresmikan oleh Presiden Ke-5 Republik Indonesia oleh Ibu Hj. Megawati Soekarno Putri pada tanggal 17 Juni 2014. DIbangun di atas lahan seluas 9 hektare serta memiliki bangunan utama setinggi 6 lantai.

Masjid KH M. Bedjo Darmoleksono

Masjid KH M. Bedjo Darmoleksono terletak di area RS UMM. Berarsitektur unik khas negri Tiongkok. Pembangunan Masjid ini didahulukan sebelum pembangunan RS UMM. Nama masjid ini diambil dari nama seorang tokoh pembaharu Muhammadiyah Malang pada tahun 1930-an, yakni KH Bedjo Darmoleksono. Pendirian masjid ini juga bertujuan untuk mengembalikan semangat keteladanan Kiai Bedjo.

TR. Sengkaling dan SEKUL

TR. Sengkaling

TR. Sengkaling (Taman Rekreasi Sengkaling) adalah tempat destinasi keluarga. Menyediakan wahana permainan air dan darat. Slogan dari TR. Sengkaling adalah "Wisata Air Impian Keluarga". Keseluruhan luas TR. Sengkaling adalah 9 hektar. Terletak di  Jl. Raya Mulyoagung No. 188, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, atau berjarak sekitar10 km dari pusat Kota Malang. Buka setiap hari dari pukul 6.00 hingga 17.00 WIB. Fasilitas unggulan TR. Sengkaling adalah sumber airnya yang berasal dari pegunungan dan salah satu sumber airnya yaitu Kolam Tirta Alam dipercaya dapat membuat awet muda.

SEKUL

SEKUL atau Sengkaling Kuliner adalah foodcourt yang didirikan di depan TR. Sengkaling. SEKUL menyediakan banyak pilihan makanan mulai dari yang ringan hingga makanan berat. Anda dapat menikmati makanan di SEKUL mulai pukul 16.00 sampai dengan 23.00 WIB , kecuali hari Sabtu dan Minggu SFF buka mulai pukul 12.00 sampai dengan 23.00 WIB. Tempatnya sungguh bersih dan nyaman dihiasi lampu-lampu serta memiliki banyak spot yang bagus untuk hunting foto.

Masji AR. Fahruddin dan SPBU UMM

Masjid AR. Fahruddin

Masjid AR. Fahruddin merupakan masjid yang berlokasi di area kampus 3 UMM di tepi jalan raya tlogomas. Di dirikan tahun 1995 dan diresmikan tahun 1998 oleh pak BJ. Habibie presiden ke-3 RI. Masjid AR. Fahruddin memiliki 5 lantai yang mana lantai 3-5 untuk peribadatan sedangkan lantai 1 dan 2 untuk perkantoran dan aula.

SPBU UMM 

SPBU UMM merupakan fasilitas yang dibangun untuk para mahasiswa, dosen serta karyawan UMM. Dilengkapi dengan cafetaria dan resting area di lantai dasar. Di bangun bersebelahan dengan masjid AR. Fahruddin (sebelah barat). Terletak di area kampus 3 UMM jalan raya tlogomas.